MADRSASAH TSANAWIYAH CISARUA GIRANG MENERIMA SISWA BARU, UNTUK TAHUN PELAJARAN 2020/2021

Selasa, 14 Februari 2012

PEMERINTAH HARUS TINGKATKAN KUALITAS MADRASAH

Program akreditasi madrasah yang dilakukan kementerian agama mendapat sambutan dari Surahman Hidayat, Wakil Ketua Komisi VIII Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dari Fraksi PKS.
“Kita menyambut baik program akreditasi ini agar madrasah kita semakin berkualitas,” ujar Surahman kepada hidayatullah.com, Senin, (6/02/2012) di Jakarta.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya bahwa Kementerian Agama memberikan stimulus dana 10 juta kepada madrasah dan menargetkan pada tahun 2014 semua madrasah telah terakreditasi. Dimana pada tahun 2012 ini stimulus dana tersebut akan diberikan kepada 7500 madrasah.
Menurut Surahman, kualitas madrasah harus selalu ditingkatkan agar mutu, relevansi dan daya saing madrasah semakin meningkat dari tahun-ketahun.
Selama ini, ungkap Surahman, ada image bahwa mutu madrasah lebih rendah dari sekolah umum, walapun ada madrasah yang tidak kalah kualitasnya dibanding lembaga pendidikan umum, namun secara umum masih banyak madrasah dengan kualitas yang rendah, katanya.
“Program akreditasi ini bagus, tapi belum cukup. Harus ada program-program lain yang dapat meningkat kualitas pendidikan madrasah,” katanya melanjutkan.
Karena itu Surahman berharap pemerintah lebih serius dalam meningkatkan kualitas pendidikan madrasah.
“Kebijakan pemerintah tidak boleh diskriminatif terhadap pendidikan madrasah. Harus ada perluasan akses dan pemerataan pendidikan baik sekolah umum maupun madrasah,” ungkapnya.
“Hal ini harus terlihat alokasi anggaran yang adil dan berimbang antara pendidikan yang dikelola Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dengan kementerian Agama, “pungkasnya.


Senin, 13 Februari 2012

VISI, MISI DAN TUJUAN MADRASAH TSANAWIYAH CISARUA GIRANG

 A. VISI MADRASAH 
     Sebagai lembaga pendidikan Islam, MTs. Cisarua Girang Kec/Kab Sukabumi perlu mempertimbangkan harapan murid, orang tua murid, Lembaga pengguna Lulusan Madrasah serta Masyarakat dalam merumuskan visinya. MTs. Cisarua Girang Kec/Kab Sukabumi diharapkan juga merespon perkembangan jaman dan tantangan masa depan dalam hal ilmu pengetahuan dan teknologi di era informasi dan globalisasi yang sangat cepat. Adapun MTs. Cisarua Girang Kec/Kab Sukabumi ingin mewujudkan harapan dan respon visinya sebagai berikut :
“ Unggul Dalam Prestasi, Berilmu Dan Beramal Serta Berakhlakul Karimah ”

B. MISI MADRASAH 
     Untuk mewujudkan visi diatas, MTs. Cisarua Girang Kec/Kab Sukabumi melakukan misi sebagai berikut :
1.  Peningkatan Kualitas Dan Sumber Daya Manusia (SDM)
2.  Integrasi Ilmu Agama Dan Umum Untuk Mengurangi Dikotomi
3.  Pengembangan Sumber Daya
4.  Implementasi Budaya Islami
5.  Peningkatan Peran Serta Masyarakat

C. TUJUAN MADRASAH 
    Secara umum, tujuan pendidikan pada MTs. Cisarua Girang Kec/Kab Sukabumi adalah ingin menyiapkan siswa-siswi yang berkualitas, berakhlak mulia dan mampu bersaing di tingkat pendidikan yang lebih tinggi serta terampil dalam mengamalkan ilmunya. Bertolak dari tujuan Umum diatas, maka secara khusus dapat disampaikan bahwa tujuan MTs. Cisarua Girang Kec/Kab Sukabumi adalah sebagai berikut :
a.  Mengoptimalkan proses pembelajaran dengan menggunakan pendekatan pembelajaran aktif (PAKEM, CTL)
b.    Mengembangkan potensi akademik, minat dan bakat siswa melalui bimbingan konseling dan kegiatan ekstrakurikuler.
c.    Membiasakan perilaku Islami di lingkungan Madrasah
d.    Meningkatkan prestasi akademik siswa
e.    Meningkatkan prestasi akademik siswa di bidang seni dan olah raga lewat kejuaraan dan kompetisi.